Ticker

6/recent/ticker-posts

5 Cara Cek Keaslian BPKB Agar Terhindar Dari Penipuan

Anda punya mobil atau motor? Pastikan bahwa Anda memegang Buku Pemilik Kendaraan Bermotor (BPKB). Tanpa dokumen tersebut, kendaraan Anda dapat dianggap bodong atau berasal dari hasil kejahatan. Penting sekali buat Anda yang ingin membeli motor atau mobil bekas untuk memastikan ketersediaan BPKB. Jangan main asal bawa pulang. Selain mengecek kondisi kendaraan yang akan dibeli, Anda harus betul-betul memperhatikan BPKB tersebut asli atau palsu.

Tips Membedakan BPKB Asli dan Palsu:

Anda perlu waspada, BPKB dapat dipalsukan. Biasanya dilakukan terhadap kendaraan hasil curian. Maka dari itu, jangan sampai tertipu. Tips membedakan BKPB asli dan palsu berdasarkan panduan dari Divisi Humas Polri berikut ini:

1. Lihat sampulnya

Sampul atau cover BPKB asli terlihat lebih gelap. Sedangkan BPKB palsu berwarna agak buram atau tidak tampak jelas.

2. Amati hologramnya

Pada BPKB asli, tampilan hologram di halaman paling depan berwarna abu-abu dan jika diterawang, warnanya tidak akan berubah. Berbeda dengan BPKB palsu. Warna hologram yang nampak di halaman paling depan berubah menjadi kuning saat Anda terawang.

3. Perhatikan bagian identitas pemilik

Kalau Anda perhatikan dengan lebih teliti, identitas pemilik BPKB tidak terlihat mencurigakan, misalnya saja seperti ada bekas cetakan ulang atau dihapus. Tapi bandingkan dengan BPKB palsu.

Biasanya pada BKPB palsu sekadar mengubah data kendaraan saja, sedangkan data pemilik tidak berubah. Kalaupun data pemilik berubah, biasanya akan terlihat seperti sudah dicetak ulang.

4. Tengok halaman 14

Di halaman 14 BPKB, terlihat lambang Korlantas Polri bila terkena sinar cahaya ultraviolet. Begitu diraba, kertas terasa kasar karena mengikuti logo Korlantas Polri yang timbul. Sementara di BPKB palsu, saat disinari cahaya yang sama, lambang Korlantas Polri tidak terlihat. Kertas pun terasa lembut atau tidak kasar saat diraba.

5. Cek nomor serinya

Nomor seri di bawah hologram pada BPKB asli untuk membedakan domisili. Untuk detail lebih lanjut hanya ada di Korlantas Polri dan tidak dipublikasikan. Sedangkan di BPKB palsu, tulisan dan nomor seri yang tertera akan berbeda dengan yang asli.

Posting Komentar

0 Komentar