Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Deretan Mobil Polisi Tercepat dan Termewah Di Dunia

Di sebagian belahan dunia, polisi menggunakan mobil yang tidak mungkin membuat penjahat bisa melarikan diri dari kejaran. Salah satu contoh adalah Bugatti Veyron yang digunakan di Dubai. Penjahat di negara itu tentu perlu berpikir berkali-kali sebelum melakukan aksinya karena sebuah hypercar siap menerkamnya bila kabur. Bayangkan saja mobil tersebut mampu melaju dari 0-100 km/jam dalam hitungan 2,46 detik. Pada kecepatan maksimal spidometer dapat menunjukkan angka 429 km/jam.

Contoh lain adalah Bentley Bentayga yang juga digunakan oleh polisi Dubai. Ya, Dubai juga menggunakan Bentley Bentayga ultra mewah sebagai salah satu mobil polisinya. Dubai Cars melaporkan, Markas Besar Kepolisian Dubai telah menerima Bentley Bentayga 2018 dari Al Habtoor Motors Group untuk menambahkannya ke armada mewah mobil-mobil patroli mereka. Mobil ini mencapai nol-100 kpj dalam 3,5 detik. Nah, bagaimana dengan negara lainnya? Berikut mobil-mobil mewah yang dijadikan mobil patroli polisi di negara lainnya.

1. Ford Police Interceptor Utility - Amerika Serikat
Ini adalah SUV patroli polisi tercepat di negeri paman sam. Mobil ini menggendong mesin V6 twin-turbocharged 3 liter. Selain itu ada pula varian hybrid dengan mesin 2,3 liter 4 silinder.

2. Chevrolet Tahoe 5.3l RWD - Amerika Serikat
Masih dari Amerika Serikat ada pula SUV lainnya dengan mesin V8 5.3 liter. Tenaganya mencapai 355hp. Kecepatan maksimalnya bisa mencapai 212 kpj.

3. Chevrolet Caprice 3.6 RWD - Amerika Serikat
Berbeda dengan sebelumnya, kali ini mobil polisi lain di Amerika Serikat adalah sebuah sedan. Sedan ini mengusung mesin V6 3.5 liter EcoBoost AWD. Tenaganya bisa tembus 365 hp.

4, Dodge Charger 5.7L RWD - Amerika Serikat
 Sedan lainnya dari mobil polisi Amerika Serikat adalah Dodge Charger 5.7L RWD. Mobil ini hanya membutuhkan waktu 6,17 detik untuk mencapai kecepatan 100 kpj dari keadaan diam. Kemampuan itu berasal dari mesin V8 5,7 liternya.

5. Audi R8 - Dubai
Dubai sudah jelas memiliki jajaran mobil polisi yang mencengangkan di dunia, salah satunya adalah mobil asal Jerman ini. Pada tahun 2016 Dubai menambahkan dua unit Audi R8 ke jajaran mobil siaganya.

6. Ariel Atom - Inggris
Ini merupakan salah satu mobil polisi yang unik jika dibandingkan dengan yang lainnya. Rancangan mobil ini seperti mobil F1 dengan ukuran lebih kecil. Mesinnya adalah Honda K24 VTEC 2.4 liter dengan 6 percepatan.

7. Chevrolet Camaro SS - Dubai
Kembali ke Dubai, kali ini adalah mobil American Muscle dari Chevrolet yang ikonik. Di balik kapnya ada mesin V8 6.3 liter.

8. Chevrolet Corvette - Amerika Serikat
 Amerika Serikat sangat mencintai produk dalam negerinya. Selain yang disebutkan di atas ada pula Chevrolet Corvette dengan semburan tenaga mencapai 1.005 hp.

9. Lamborghini Gallardo - Italia
Italia pun bangga dengan menggunakan mobil dalam negerinya sebagai kendaraan patroli polisi. Lamborghini Gallardo adalah sebuah supercar bermesin V10 5,2 liter.

10. Brabus Mercedes CLS Rocket - Jerman
Di Jerman produk dalam negerinya juga lebih dipercaya. Brabus Mercedes CLS Rocket mampu menggelontorkan tenaga sebesar 800hp melalui mesin V12.

11. Mercedes SLS AMG - Dubai
Dubai mempercayakan salah satu mobil garang dari Mercedes-Benz pada armada patroli polisinya. Mobil ini memiliki mesin V8 6.2 liter dengan transmisi otomatis 7 percepatan.

12. Jaguar XF - Inggris
Italia, Amerika, dan Jerman pakai merek lokal. Inggris pun juga punya mobil polisi kebanggaan negaranya yaitu Jaguar XF. Mobil ini menggunakan mesin diesel 3.0 liter yang menghasilkan 275hp.

13. Honda NSX - Jepang
Masuk ke Asia, sudah barang pasti Jepang memiliki banyak pilihan untuk mobil polisi. Honda NSX dipilih berkat kelincahannya di jalanan kota.

14. Ferrari 458 - Italia
Tidak hanya Lamborghini, Ferrari yang biasa di sirkuit pun turut ditugaskan polisi Italia mengejar penjahat. Ferrari 458 mempercayakan mesin V8 4.5 liter bertenaga 570hp.

15. Bugatti Veyron - Dubai
Pilihan mobil polisi Dubai satu ini memang biking geleng kepala. Dalam kecepatan maksimal bisa mencapai lebih dari 400 kpj. Dari 0-100 kpj hanya butuh waktu 2,46 detik.

16. Lotus Evora - Inggris

Selain Jaguar, mobil Inggris lainnya yang digunakan kepolisian setempat adalah Lotus Evora. Mesinnya adalah V6 3.5 liter dengan tenaga mencapai 416hp.

17. Ferrari LaFerrari - Dubai
Kuda jingkrak di Dubai untuk mengejar penjahat ini menggendong mesin V12 6.3 liter. Tenaganya yang dihempaskan bisa mencapai 950hp.

18. Porsche 911 Carrera - Austria
Austria memberikan kepercayaan pada Porsche untuk menjaga keamanan kota. Ini juga merupakan salah satu mobil yang cukup legendaris di dunia otomotif.

19. Lamborghini Huracan - Italy
CNN melaporkan mobil ini akan digunakan khusus untuk kebutuhan darurat seperti mengantarkan darah atau organ tubuh dalam waktu cepat.

20. Bentley Bentayga -Dubai
Dubai uangnya tak akan habis. Lihat saja mobil sekelas Bentley Bentayga yang baru meluncur pun harus turut berjaga di dalam kotanya.
",relatedTitleText:"Artikel Terkait",thumbWidth:192,thumbHeight:108,imgBlank:"",relatedOuter:"ms-related-post"};for(var e in relatedConfig)"undefined"!=relatedConfig[e]&&(v[e]=relatedConfig[e]);var B={relatedPosts:!0,jumlahRelatedPosts:4,relatedPostsThumb:!0,judulRelatedPosts:v.relatedTitleText,relatedPostsNoThumbImg:"https://1.bp.blogspot.com/-sLMytth04W8/XtoBMx9lUjI/AAAAAAAAHmM/zK-toM5XTacePvBHnpIO_tfzjg63BD3ZgCK4BGAsYHg/w192-h108-n-k-no-nu/nomage%2B%25281%2529.png"};for(var t in linkMagzSetting)"undefined"!=linkMagzSetting[t]&&(B[t]=linkMagzSetting[t]);function r(e){var t=document.createElement("script");t.src=e,document.getElementsByTagName("head")[0].appendChild(t)}function P(e){var t,l,a=e.length;if(0===a)return!1;for(;--a;)t=Math.floor(Math.random()*(a+1)),l=e[a],e[a]=e[t],e[t]=l;return e}if("object"==typeof postLabels&&0':m+='")}},msRandomIndex=function(e){var t,l=B.jumlahRelatedPosts+1,a=e.feed.openSearch$totalResults.$t-l,s=(t=0

Posting Komentar untuk "Deretan Mobil Polisi Tercepat dan Termewah Di Dunia"